Written by : Siska Friestiani
LoCC : 2014
Re-publish Web Novel : 21 April 2021
Instagram : Siskahaling
*siskahaling*
Note : Jangan lupa baca cerita ku "Dear Husband, I Love You" ya, terima kasih
*siskahaling*
Davian duduk diam di kursi tunggu dengan tatapan datar yang terlihat menakutkan. Tidak ada yang tau apa yang sedang Davian pikirkan. Tapi walaupun tatapan datar itu terlihat menakutkan, jika diselami labih dalam lagi akan terlihat seberapa besar ketakutan yang saat ini Davian rasakan.
Chriss masih setia menemani Davian, Chriss sejak tadi juga tidak beranjak dari posisinya. Ia tau sebesar apa ketakutan yang mendera tuannya ini. Dan Chriss memilih diam, Davian hanya butuh di temani tanpa perlu mendapat kata-kata penyemangat lainnya.
Suara langkah tergesa mengalihkan perhatian Chriss. Chriss pun langsung menunduk hormat ketika tau Mario dan Alyssa sudah datang.