Ketika mereka memutuskan untuk menyudahi pertemuan itu, Hana sama sekali tak banyak bicara. Bahkan ketika mereka sudah berada di depan kafe pun, Hana juga terlihat biasa saja. Artinya, pertemuan itu sama sekali tak berjalan dengan lancar. Cherry paham itu dan dia tak akan menanyakan kepada Hana. Mungkin akan ada pertemuan yang dilakukan secara pribadi bersama Hana nantinya. Tapi dia tak akan bertanya sekarang.
"Kakak tadi diantar atau gimana?" Cherry bertanya karena Hana sering diantar oleh adiknya ketika pergi kemana-mana.
"Iya, tadi Hiro antar aku. Bentar lagi dia pasti datang." Hiro. Adik Hana ini memang terlihat sedikit posesif dengan kakaknya. Dia bersedia mengantarkan kakaknya pulang pergi dan direpotkan dibandingkan harus melihat kakaknya pergi seorang diri. Setidaknya dia bisa mengantarkan tujuan kakaknya dan dia bisa tahu kakaknya berada di tempat itu. Seperti itulah yang pernah Hana ungkapkan kepada teman-temannya.