Mo Qing memandang Gu Xiaoran yang sedang tersenyum puas sambil menyipitkan matanya. Gu Xiaoran, berapa banyak rahasia pada dirimu yang belum aku ketahui? Kata Mo Qing dalam hati.
Kemudian Mo Qing menghubungi seseorang, "Yizhi, berikan aku semua informasi tentang Gu Xiaoran di Panti Asuhan Ren'ai."
-
Di Vila Linyuan.
Saat itu Cheng Peini sedang berdiri di depan jendela, ketika melihat Mo Qing turun dari mobil Pagani miliknya, Cheng Peini langsung menghubungi Xiaofang. Xiaofang adalah pembantu yang bekerja di Vila Linyuan, 6 bulan yang lalu Cheng Peini membayar Xiaofang untuk menjadi mata-matanya.
"Tuan Mo pergi ke kamar yang mana?"
"Tuan pergi ke kamar Nona." Jawab Xiaofang.