Sebenarnya Bian dan Mumut memutuskan untuk pulang ke rumah setelah breakfast. Saat keluar dari restaurant mereka berpapasan dengan Ristie dan suaminya. Bian segera memeluk pundak Mumut dan tersenyum acuh pada keduanya saat Ristie dan suaminya menyapa mereka, sementara Mumut hanya mengangguk sambil tersenyum kecil. Ristie merasa pernah melihat senyum itu dan mencoba mengingat-ingat di mana dia pernah melihat senyum itu tapi tak bisa mengingat-ingatnya. Selama ini Ristie memang tak pernah memandang Mumut saat dia berada di ruang kerja Bian.