Sebuah Motor CBR.250 hitam melesat dengan cepat di jalan Raya yang sedang padat...
pengendara motor tersebut adalah seorang wanita terlihat dari tubuhnya dan...
dia dengan lihai menerobos dengan kecepatan tinggi...
"Elang 05 bagaimana situasi disana?" pengendara wanita bertanya sambil menghindari mobil pickup di depannya..
"para pemburu terpukul mundur... dan mereka sangat kewalahan. aku masih menganalisis kelemahan dari spesies baru monster aneh ini..." jawab seseorang di headset yang di pakai olehnya.
"terus kabari aku situasinya. aku akan sampai dalam 5 menit."
"baik kapten Elang 01"
dari jauh, dia bisa melihat hutan lebat yang hijau jika di lihat oleh orang biasa, hutan tersebut terlihat Indah, tetapi jika seorang hunter, mereka bisa merasakan aura yang sangat jahat dari hutan ini...
--
tak lama kemudian dia sampai di hutan lebat dengan pepohonan besar melebihi pohon beringin.
dia pun menghentikan motornya.
pengendara wanita itu membuka helmnya...
rambut merah menyala seperti api, wajah cantik dengan wajah dingin seperti es... dan tubuh ramping sexy.
dia adalah Lina Helen atau Elang 01 Kapten dari Squad Elang Merah.
"para pemburu telah mundur..." suara dari headset.
"aku mengerti. saat ini aku sudah berada di luar hutan, menuju lokasi dalam waktu 1 menit."
setelah mengatakan itu, dia menghilang di tempat...
--
di tengah hutan...
jika para pecinta alam melihat ini semua, mereka akan trauma karena ... pohon-pohon di hutan ini hidup dan mereka mempunyai mulut dengan gigi tajam yang membuat yang melihatnya merinding ketakutan...
jika kamu sering bermain game mmorpg dan sebagainya kamu tidak akan asing dengan monster yang seperti ini, ya monster ini bernama Treant atau monster pohon.
para pemburu atau lebih sering di panggil prajurit bayaran, tetapi itu dulu. karena 3 tahun lalu, kejadian yang tidak akan pernah di lupakan oleh seluruh dunia, terutama Asia.
Hilangnya beberapa negara seperti Indonesia, Thailand dan Malaysia.
karena sebuah meteor besar yang menimpa negara-negara tersebut.
ratusan juta orang mati karena insiden tersebut.
bahkan NASA, PBB, dan organisasi-organisasi lainnya sangat-sangat terkejut... karena satelit mereka tidak mendeteksi meteor sebesar itu!
NASA pun kehilang kepercayaan sebagai organisasi luar angkasa di dunia...
setelah berbulan-bulan kejadian tersebut...
mulai terjadi perubahan yang bahkan para peneliti di dunia tidak bisa di jelaskan...
dan adanya yang di sebut "Mana" atau sebuah Energi misterius.
--
Revan duduk di taman dengan wajah pokerface.
itu karena revan menyegel semua emosi di dalam dirinya.
skill passive -[Calm Mind] tidak cukup untuk menghentikan semua emosinya...
seperti, revan teringat masa lalunya sebelum dia di pindahkan ke dunia film ini...
jadi, revan memutuskan untuk menyegel emosinya untuk sementara.
revan tau, tidak lama lagi, dia akan membunuh manusia, itu pasti.
karena... saat pintu dimensi dunia lain di buka, banyak orang yang kehilangan akal sehat mereka.
karena... saat pintu dimensi dunia lain di buka, dunia akan menjadi sangat kacau!
peraturan/undang-undang tidak akan berlaku lagi dunia, dan hanya ada satu peraturan, yaitu hukum Rimba yang kuat memangsa yang lemah.
Revan melihat langit yang cerah dengan wajah tanpa ekspresi...
Revan untuk kedua kalinya, merasa dia itu sangat Tolol...
pertama mobil... dan yang kedua... dia memberikan semua uang yang dia simpan 1 bulan terakhir dari mempublish novel dan musik...
dan lebih tololnya lagi, dia menyimpan uang tersebut ke no rekening Revan sebelumnya...
dan dia memberikan kartu kredit itu ke koko...
"anak ng***"
revan hanya bisa berkata kasar... bahkan kedua skill passive nya pun tidak bisa menghentikan rasa menyesal yang saat ini dia alami...
"*haa* biarlah... sepertinya aku akan mencari pekerjaan..."
"tapi dimana ya..."
di saat revan memikirkan dia akan bekerja apa...
sebuah mobil pengangkut barang berwarna putih berhenti tidak jauh dari taman dimana revan duduk.
dari kejauhan, revan sudah menyadari kehadiran mereka...
di dalam mobil tersebut berisikan hampir 12orang.
bagian belakang mobil tersebut terbuka, dan keluar orang-orang berotot seram membawa berbagai senjata...
mereka melihat ke arah dimana revan duduk dan melihat satu sama lain lalu mereka semua memangguk.
Revan tau mereka semua kesini untuk dia, karena saat ini di taman hanya ada dia.
Revan akan mengaktifkan skill [Ghost Walk] tapi berhenti...
"tunggu... bukannya ini kesempatan bagus bagiku agar terlepas dari keluarga koko?"
"haha aku akan buat kalian menjadi batu pijakanku" Revan pikir di dalam pikirannya dengan wajah pokerface nya...