Ning Xue Mo cepat-cepat menepis tangan suaminya. "Nian Mo, ada apa?"
"Ibu, aku akan tidur denganmu malam ini."
Ning Xue Mo sedikit tertegun. Ketika ia hendak mengatakan sesuatu, Shen Jiu Li melangkah maju dan meraih si kecil. "Nian Mo, sudahkah kau menyelesaikan tugas yang berikan padamu?"
"Sudah selesai beberapa waktu lalu," cetus Shen Nian Mo pamer.
Shen Jiu Li tidak menjawab tetapi hanya menarik anak itu pergi dan keluar. "Bagus sekali; biar kuperiksa tugasnya."
….
Setelah 15 menit, Shen Jiu Li berupaya memeriksa semua pekerjaan. Putranya memang telah menyelesaikan semua pekerjaan dengan baik dan cepat. Ia melirik putranya. Anak ini licik. Tugas ini hanya bisa diselesaikan dalam tiga hari tanpa ada gangguan, tetapi anaknya menyelesaikannya kurang dari sehari.
Shen Nian Mo sedikit mengantuk, tetapi tetap sangat bangga. "Ayah, apa ada yang salah? Jika tidak, aku akan tidur ...."