Gu Xi Jiu kemudian melirik boneka berjubah ungu, "Jadi boneka karet inilah yang menemanimu waktu itu …."
Yun Qing Luo tetap diam.
Long Si Ye terkejut mendengar kata itu dan hampir tersedak oleh air liurnya sendiri, "Xi Jiu!"
Gu Xi Jiu sedang berusaha melampiaskan amarahnya pada orang lain sehingga dia memandang boneka berjubah ungu, "Makhluk macam apa kau ini? Mengapa kau ingin memakai boneka untuk mencari gara-gara? Apakah penampilanmu sendiri terlalu jelek untuk diperlihatkan pada orang-orang?"
Boneka berjubah ungu menoleh padanya dan tersenyum, "Xi Jiu kecil, cepat atau lambat kau akan dapat melihat penampilan asliku …." Suaranya agak lembut.
"Kau mengenalku??" Gu Xi Jiu bisa menangkap maksud utama dari kata-kata boneka berjubah ungu itu.
Boneka berjubah ungu menatapnya sejenak dan tersenyum, "Tentu saja, Xi Jiu, ada begitu banyak orang yang tahu tentang dirimu sekarang."
Gu Xi Jiu mengerutkan kening. Bukan itu yang dia maksudkan ….