Winy tiba-tiba menghampiri Andre dan bertanya kenapa laki-laki itu tumben sekali membawa bekal. Di saat bersamaan, Winy berkata kalau aroma makanan yang Andre bawa terasa lezat. Ia bahkan berkata ingin mencicipinya, tetapi dengan cepat Andre langsung melarangnya.
"Apa sih, kan hanya makanan saja. Biasanya kamu juga membaginya untukku," rengek Winy.
"Sudahlah, Mam, kita pergi saja ayo. Kita beli di kantin," ucap teman Winy yang memanggilnya dengan nama 'Mamini.
Winy menolak, ia bersikeras ingin makan milik Andre. Karena kesal akhirnya tanpa sadar Andre berteriak pada gadis itu. Winy yang mendengarnya pun sontak terkejut. Tidak hanya gadis itu, Hugo dan teman-temannya di kelas pun sama terkejutnya karena teriakan Andre. Karena selama ini meski Andre kesal, ia hanya akan diam atau mengomel sejenak.
Hugo yang tidak ingin suasana mengeruh mulai membuka mulut. "Sudahlah, Winy. Andre tidak akan membaginya. Itu dari kekasihnya."