“Melvin, Apa yang terjadi dengan istrimu?” tanya Ibu Rita penasaran. Ia masih ingat ada masalah dengan kandungan istri Melvin dan Melvin membutuhkan banyak uang untuk operasi anaknya itu. Ibu Rita menjadi sedikit khawatir.
“Me-mereka meninggal, Bu,” ucap Melvin dengan pandangan sendu. Ia menunduk lemas, tidak berani memandang wajah Ibu Rita.
“Innalillahi wa inna ilaihi raji un … Saya turut berduka cita, Melvin. Kapan mereka meninggal?” tanya Ibu Rita bersimpati.
“Kemarin, waktu saya tidak masuk kerja, Bu. Saya benar-benar panik sampai tidak bisa mengabarkan kepada Ibu. Maafkan saya ya, Bu.” Melvin menunduk terus. Ia tidak berani memandang Ibu Rita.