Hari ini adalah hari yang cukup berat untuk Melvin. Sebelumnya ia tidak pernah bekerja sebagai pelayan restoran, jadi masih banyak kesalahan yang ia lakukan seperti tertukar order dari pelanggan maupun salah menumpahkan air. Beruntung Ibu Rita tidak memarahinya karena kondisi Melvin yang cukup mengenaskan. Ibu Rita hanya memberitahu secara baik-baik dan Melvin diharuskan untuk meminta maaf kepada pelanggan saja.
Untungnya, rekan-rekan di restoran juga cukup baik kepada Melvin yang selalu mendampingi setelah Melvin melakukan kesalahan. Melvin sangat mensyukuri hal itu. Selain rekan yang cukup baik, Melvin juga cukup beruntung karena mendapatkan jatah makan malam dari restoran, setidaknya ia tidak perlu menggerutu kelaparan karena tidak mendapatkan jatah makan malam dari Misya. Selama beberapa malam ini, ia hanya memakan mie instan untuk mengganjal perutnya yang sudah keroncongan.