Laki – laki itu tersenyum senang ketika melihat Zahra yang sedang merekahkan senyumnya. Gadis itu tidak sadar bahwa dari tadi Petra memperhatikan Zahra yang senyum mesem. Laki – laki itu sengaja tidak menyadarkan gadis didepannya agar Zahra sadar sendiri dan malu apa yang sedang di lakukannya.
Petra terus memandangi gadis didepannya itu, sampai dimana Zahra menoleh dan menyadari laki – laki didepannya kini tengah memandanginya dengan lembut. Seketika itu juga Zahra menghilangkan senyum merekah di wajahnya.
"Pet, lo ngapain lihatin gue kayak gitu?" Tanya Zahra.
"Kok gue? Kan seharusnya gue yang nanya, kenapa lo dari tadi senyum mesem kayak gitu? Gue dari tadi perhatiin lo senyum – senyum loh. Kenapa? Senang ya di gandeng gue?" Tutur Petra bertanya dengan percaya dirinya.
"Hah? Maksud lo apa?" Tanya Zahra memastikan.