'Dig… Dag… Dig...Dug' Bahkan Presdir Mu, yang belum pernah mencoba memandang sedekat itu dengan orang tuanya, sedikit tidak berdaya karena tindakan tiba-tiba Zhao Youlin.
Jika Zhao Youlin berani melakukan ini sebulan atau bahkan setengah bulan yang lalu, Mu Tingfeng akan menyingkirkannya tanpa mengucapkan sepatah katapun. Bahkan, ia tidak akan memberinya kesempatan untuk mendekat lagi sama sekali.
Terlebih lagi, Zhao Youlin yang dulu tidak berani melakukan ini. Zhao Youlin yang dulu, hanya akan menangis pada Mu Tingfeng sambil memberitahukan penderitaannya.
Perempuan itu, dulu selalu berharap Mu Tingfeng bisa menerimanya dan jatuh cinta padanya. Padahal, tanpa memberitahu pun, dirinya tidak pantas disukai Mu Tingfeng, apalagi sampai bisa menyentuh hatinya.