Vincent menghubungi salah satu anak buahnya dan menanyakan sampai di mana proses hukum Rosica berlangsung. Ia harus tahu dan jangan sampai perempuan itu lolos dari jerat hukum. Ia adalah perempuan yang memiliki privilege. Dibanding rakyat jelata pada umumnya, Ia bisa saja lolos dari jerat hukum apapun dengan alasan bermacam-macam. Mungkin, Ia malah bisa balik menuntut para korbannya.
Vincent sudah hapal bahwa hukum di negara ini bisa dibeli. Ia harus hati-hati dan ekstra jeli, apalagi yang berada di belakang Rosica adalah Alkenzo -yang harta colongannya mungkin sudah sebesar gunung berapi.
"Penyidikan belum selesai, Tuan," ujar anak buahnya.
"Perkuat bukti para korbannya, masing-masing kalian pegang satu korban, kan?" ujar Vincent.
"Sedang kami usahakan, Tuan."
"Masing-masing dari mereka pastikan punya pengacara yang handal. Rosica bisa memutar balikkan perkara jika pengacara yang memegang korbannya tidak kuat," ujar Vincent.
Terima kasih telah membuka kunci bab ini, semoga di antara teman-teman ada yang beruntung bertemu dengan orang-orang seperti Vincent.
Silakan vote dengan power stoone (lambang api) dan beri saya gift jika teman-teman berkenan.
Selamat membaca