Richard menggelengkan kepalanya dengan pasrah ketika melihat istrinya menghabiskan tiga potong pizza berukur sedang. Pada akhirnya, istrinya tidak sanggup menepati janjinya dan malah menghabiskan lebih dari satu pizza dan perempuan itu sangat tahu bagaimana caranya membuatnya tidak bisa menolak permintaannya.
Setelah puas menikmati makanan khas Italia yang ditaburi dengan berbagai macam potongan bacon serta ham, keduanya kembali melanjutkan perjalanan ke rumah sakit dimana ayah Anxia dirawat.
Anxia segera menuju ke kamar ayahnya sementara Richard berbincang pada dokter yang bertanggung jawab dalam merawat Zhou Yu Hue.
Begitu melihat sang ayah yang masih 'tertidur' tanpa ada tanda yang memperlihatkan untuk bangun, hati Anxia kembali murung.
Maafkan novek ini sangat slow update ya T.T