Pekerjaan Cattalina kembali normal, masih ada tumpukan kertas, tetapi tidak separah saat itu. Meski hanya sedikit, Teo yang masih berada kediaman Blouse tetap membantu Cattalina menyelesaikan pekerjaannya, walaupun ia tidak memiliki semangat saat membantunya. Penyebabnya bukan karena pekerjaan itu, tetapi Adik dari Cattalina semakin membencinya. Meski semua yang ia katakan adalah pujian, tetap saja, bahkan Celica semakin membencinya. Teo tidak pernah mengerti kenapa Celica seperti itu.
"Teo, Kamu baik-baik saja?" Tanya Cattalina khawatir, ia merasa bersalah karena dirinya bertanya saat itu, Teo terkena sengatan listrik lagi.
"Ah, Saya baik-baik saja," Jawab Teo sambil tersenyum pahit.
"Maaf ya, waktu itu Aku tidak tahu kalau Celica bangun," Cattalina merapatkan kedua tangannya sebagai pose permintaan maaf, dia tersenyum canggung.
"Ah itu Saya juga tidak tahu, Anda tidak perlu meminta maaf. Lagipula Kita sama sekali tidak tahu kalau Nona Celica akan bangun malam itu."