Rune menatap Rose dengan sepasang mata kagum. Astaga. Rose ini memang sangat luar biasa! Segala sesuatu tentangnya membuat Rune sangat terkesan.
"Jadi.. kau sering memakai baju laki-laki dan bisa menembak? Sungguh menakutkan. Apakah kau sering menggunakan senjata api?"
Rose mengangguk. "Tidak terlalu sering. Maksudku.. aku belum pernah membunuh orang atau penjahat yang berusaha menggangguku. Tapi kadang-kadang ayah akan mengajakku berburu."
"Oh.. berburu hewan di hutan maksudmu?"
"Iya. Di dekat rumah kami ada hutan yang cukup luas. Ayah akan membawaku ikut acara perburuan untuk mengontrol populasi."
Kata-kata Rose ini membuat Rune menjadi bertanya-tanya di mana sebenarnya gadis itu tinggal. Tadinya, ia mengira gadis keren ini tentu tinggal di kota dan terbiasa dengan kehidupan yang metropolitan.