Kini tak terasa hari pun menjelang sore, Jihan segera beranjak dari ruangan untuk pulang ke rumah Reza sang suami, sebelum pulang Jihan telah memesan taksi online.
Ditempat lain, Reza tengah menatap layar komputer nya sejenak Reza melihat jam di pergelangan tangannya sudah menunjukkan pukul lima sore, seketika Reza mengingat Jihan.
Reza langsung menghubungi Jihan walaupun ia masih kesal dengan sikap Jihan padanya, tetapi biar bagaimana pun Reza mencintai Jihan sejak awal pandangan pertama, Reza masih memaklumi akan sikap Jihan.
Tak berapa menghubungi Jihan akhirnya telpon Reza di jawab Jihan.
"Halo, assalamualaikum." ucap Reza.
"Waalaikum salam." ucap Jihan di sebrang telpon.
"Kamu masih di perusahaan?" tanya Reza.
"Tidak, aku sudah jalan pulang ke rumah kamu, ini aku naik taksi online." ucap Jihan.
"Oh... Ya sudah hati- hati di jalan, maaf karena aku tidak bisa jemput kamu hari ini." ucap Reza.
"Iya, santai aja." ucap Jihan.