Beberapa jam kemudian, Xiao Long sampai di depan gerbang lusuh dengan papan berukir nama 'Sekte Wandering' diatasnya.
"Benar-benar tempat yang gila" Ucap Xiao Long.
Dia memang berfikir seperti itu. Untuk sampai di tempat ini, dia harus melewati gunung dengan rawa dan semak-semak lebat di dalamnya. Letak gunung memang cukup dekat dengan Kota Kerajaan, tapi membutuhkan waktu beberapa jam untuk menemukan tempat tersembunyi ini.
Xiao Long membuka gerbang itu, yang tanpa satupun orang yang menjaganya.
Kriiiekk!
'........'
"Eh?" Xiao Long bingung dengan apa yang dilihatnya.
Apa yang dilihatnya hanyalah lapangan seukuran 50 meter dengan paviliun kecil dan asrama, yang lebih terlihat seperti gubuk, didekatnya. Dan suasana disini sangatlah sepi, seperti tempat yang tidak berpenghuni. Apa ini benar-benar Sekte? Apa bahkan dia datang ke tempat yang tepat?