Sonia menatap Gilang yang duduk di hadapannya dengan tenang. Ia merasa begitu berdosa. Selama ini, sikap Gilang tidak pernah kasar kepadanya. Bahkan apa yang ia minta sedapat mungkin selalu dipenuhi oleh Gilang. Seharusnya, ia tidak mengikuti apa yang ibu tirinya perintahkan. Penyesalan memang selalu datang terlambat.
"Kau masih mau menjenguk aku di sini, Mas?" tanya Sonia lirih. Gilang hanya tersenyum.
"Kau masih istriku."
"Kenapa kau tidak menceraikan aku saja? Bahkan kau malah mencabut laporanmu. Kamu cabut pun aku tetap akan menjalani persidangan dan menanti hukuman." Kata Sonia terbata- bata.