"Randi kenapa cari gua juga di. Ini pasti suruhan Ayah sama Ibu. Mana dia juga mau ke sini lagi katanya. Gua harus cepat pergi dari sini sebelum Randi datang. Mas Arsa harus tau dan harus sampai di sini duluan. Kalp gitu gua telepon Mas Arsa sekarang deh," ucap Kia di dalam hatinya.
Kemudian Kia pun menelepon Mas Arsa untuk memberitahukan kepadanya jika dirinya kini sudah berada di stasiun tempat tinggal Mas Arsa.
"Assalamualaikum, Mas."
"Waalaikumsallam. Akhirnya kamu nelepon juga. Dari tadi kami ga bisa di hubungi kenapa? Semua orang lagi cariin kamu tau."
"Iya Mas, maaf. Handphone aku tadi baterainya habis. Makanya waktu mau angkat telepon kamu tadi handphonenya keburu mati."
"Yaudah kalo gitu kamu sekarang ada dimana?"
"Aku lagi ada di stasiun kampung Mas Arsa. Mas Arsa bisa datang ke sini ga jemput aku? Soalnya ada yang mau aku bicarain juga."