"Kenyamanan itu bukan tentang materi atau objek. Tapi tentang rasa yang ada ketika bersamanya."
- The Secret of Bad Boy 2
# # #
"Nyaman?" tanya Pete setengah berteriak supaya gue bisa denger.
Gue cuman bisa tersenyum kecil. Lalu gue mengerutkan pelukan gue.
"Ungh."
"Jantungnya udah aman?" goda Peter lagi membuat gue berdecak pelan.
"Aman kapten!" seru gue.
"Baik Putri!" saut Pete tak kalah kencang.
Lalu kami berdua tertawa renyah.
Gue mengadahkan kepala. Langit pagi ini lumayan berawan, bahkan bisa terbilang mendung. Semoga aja ga hujan.
"Pete," panggil gue.
"Yoi."
Gue menatap ke jalanan. Jelas ini bukan arah ke rumah gue ataupun Pete.
"Kita mau kemana?" tanya gue.
"Jalan jalan, keliling."
Gue terdiam beberapa saat. "Keliling?"
"Iya. Enak kan gini aja?" jawab Pete. "Aku nyaman, jangan dilepas ya pelukannya," kata dia lagi membuat pipi gue langsung memanas. Sejak kapan sih Pete jadi kayak Dilan gini?
"Modus ya lo sengaja bawa motor ini."
#LuvLuvAuthor
Hmm. Yain. Yang pacaran mah bebas.
HAII! Balik lagi dengan Elynne di sini huwhahahaa~
Gimana nih CHAPTER ini? 3 kata untuk CHAPTER ini?
Semoga kalian terus suka sama TSOBB 2 yaa
Sehat selalu, stay safe!
Oh iya, sekedar info. Mulai hari ini, TSOBB 2 hanya akan update 2 chapter setiap harinya ya! Pada pukul 09.00 dan 15.00
Pasang alarmnya ihihihi
Tapi jangan khawatir, karena satu chapter ini akan lebih panjang dari chapter yang kemarin kemarin yaaww
Oke, cukup sampai di sini.
Ya, dadah bubye!