Sulit untuk menjawab pertanyaan Di Fu Yi. Karena itu, Gu Xi Jiu diam tertegun.
Setelah menunggu sebentar, Di Fu Yi masih belum mendapat jawaban. Pria itu tersenyum canggung dan menjawab, "Aku mengerti."
Gu Xi Jiu menatapnya dan bertanya-tanya apa yang ia mengerti.
Di Fu Yi dengan santai melanjutkan, "Aku bukan Jiang Zi Ya, dan kau juga bukan Raja Wen …."
Gu Xi Jiu tidak tahu mengapa suara itu terdengar sangat sedih; ia merasakan kepedihan di dalam hatinya.
Di Fu Yi kemudian bangkit, "Sebenarnya, aku tidak suka memancing, dan aku tidak suka makan ikan. Jadi, kau tidak perlu memancing lagi. Ayo pergi! Kita harus bertukar tubuh dan kembali ke tempat asal kita!"
Lalu ia berjalan pergi.
….
Keduanya duduk saling berhadapan lagi. Di Fu Yi mengajarinya metode yang diperlukan untuk mengembalikan tubuh mereka. Keduanya melakukan seluruh proses ini dengan sangat serius. Seperti yang diduga, Gu Xi Jiu berhasil menguasainya dengan sangat cepat.