Setelah mendengar cerita dari ibu dan kakak Steve, kami pun melihat-lihat seisi rumah. Kami pergi ke taman bunga tadi dan kami melihat Tommy sedang berada di sana. Dia sedang bermain dengan bonekanya.
Kami memerhatikannya dan seperti yang dikatakan oleh ibu Steve, kami melihat Tommy berbicara sendirian. Kami segera menghampirinya dan mengajaknya berbicara. Kami menanyakan dengan siapa dia berbicara dan jawabannya seperti yang diceritakan Bi Dayana tadi. Tommy mengatakan dia sedang berbicara dengan Phino. Steve terlihat sangat penasaran, lalu dia mengambil boneka yang bernama Phino itu dari tangan Tommy dan mulai memeriksa boneka itu.